24 C
id

Mengapa Gunung Marapi Bersuara Gemuruh dan Dentuman.

Ketua Tim Tanggap Darurat Marapi dari PVMBG, Dr. Devy Kamil Syahbana

Bukittinggi matajurnalist.com_Menurut Ketua Tim Tanggap Darurat Marapi dari PVMBG, Dr. Devy Kamil Syahbana, suara gemuruh yang terdengar adalah hasil dari gesekan dan benturan antara batuan yang keluar dari kawah gunung Marapi. 

Fenomena ini terjadi ketika batuan tersebut berinteraksi dengan dinding kawah dan batuan di sekitarnya. Suara gemuruh yang terdengar seperti itu disebabkan oleh banyaknya batuan yang terlibat dalam proses ini.

Selain itu, Devy menjelaskan bahwa suara dentuman yang terjadi di gunung disebabkan oleh shock wave atau gelombang kejut yang dihasilkan oleh tekanan besar selama erupsi gunung. 

Suara dentuman ini merupakan hasil dari tekanan yang sangat besar akibat erupsi, sehingga terdengar sebagai dentuman yang keras.

Meskipun suara gemuruh dan dentuman sering terjadi selama erupsi gunung, Devy memberi penjelasan bahwa warga yang berada di luar radius 4,5 kilometer dari kawah gunung Marapi tidak perlu khawatir. 

Mereka dapat melanjutkan aktivitas mereka secara normal, tetapi tetap waspada dan mengikuti perkembangan terbaru mengenai aktivitas gunung Marapi, pungkasnya.***

Pewarta : sutan mudo 
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru

Posting Komentar

- Advertisment -