Seragam Sekolah Gratis di Bukittinggi Dimulai Tahun Ajaran Baru
Bukittinggi MataJurnalist.com_Wali Kota Bukittinggi, Ramlan Nurmatias, memastikan program seragam sekolah gratis untuk siswa SD dan SMP akan mulai direalisasikan pada tahun ajaran baru. Hal ini disampaikan usai Rapat Paripurna Penandatanganan Nota Kesepakatan Ranwal RPJMD 2025–2029 di DPRD Bukittinggi, Senin (21/4/2025).
Rapat dihadiri Ketua DPRD Syaiful Efendi, Wakil Ketua Benny Yusrial, Zulhamdi Nova Chandra beserta jajaran DPRD serta Pemerintah Kota Bukittinggi.
“Program seragam sekolah gratis untuk siswa SD dan SMP Sudah dianggarkan, tinggal tunggu realisasinya saat tahun ajaran baru,” ucap Ramlan Nurmatias.
Ramlan juga menekankan pentingnya keterbukaan informasi publik dan menjelaskan bahwa RPJMD merupakan arah pembangunan jangka menengah yang dibahas bersama DPRD dan para stakeholder. Setelah penandatanganan ini, dokumen akan diajukan ke Gubernur Sumbar untuk tahapan selanjutnya, ujarnya.
Ia menegaskan seluruh proses RPJMD harus dijalankan sesuai ketentuan hingga akhir masa jabatan di 2030, pungkasnya.***
Pewarta : sutan mudo
Posting Komentar