GUO9GpGoBSrpBUW9TSG0TUApTA==

ITB HAS Bukittinggi Lantik Rektor dan Wakil Rektor Baru Periode 2025–2029

Pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan Rektor serta jajaran Wakil Rektor untuk periode 2025–2029, ITB HAS  Bukittinggi pada Kamis (3/7). di Aula ITBHAS Jalan veteran Jangkak Bukittinggi oleh Ketua Yayasan Indonesia Raya, Prof. Dr. Elfindri, S.E., M.A.

Bukittinggi, MataJurnalist.com_ Institut Teknologi dan Bisnis Haji Agus Salim (ITB HAS) Bukittinggi menggelar acara pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan Rektor serta jajaran Wakil Rektor untuk periode 2025–2029, pada Kamis (3/7). Acara yang berlangsung di Aula ITB-HAS jalan Veteran Jirek Bukittinggi berjalan khidmat dan penuh keakraban, kegiatan dipimpin langsung oleh Ketua Yayasan Indonesia Raya, Prof. Dr. Elfindri, S.E., M.A.

Dalam prosesi tersebut, Dr. Heliyani, S.E., M.M Rektor ITB HAS periode 2022-2025 secara resmi menyerahkan jabatan Rektor ITB-HAS kepada Dr. Yulihasri, S.E., MBA., CHRM, sebagai Rektor terpilih periode 2025–2029. Penandatanganan berita acara serah terima jabatan menandai dimulainya estafet kepemimpinan baru di lingkungan ITB HAS.

Selain pelantikan Rektor, turut dilantik juga para Wakil Rektor, Dr. Anne Putri, S.E., M.Sc., Ak., CA sebagai Wakil Rektor I, Adriansyah, S.E., M.Si sebagai Wakil Rektor II, dan Imran, S.E., M.M sebagai Wakil Rektor III.

Pada kesempatan yang sama, dilakukan pula pelantikan dan serah terima jabatan Wakil Rektor I periode sebelumnya dari Muhammad Ihsan, S.T., MBA kepada Dr. Anne Putri, SE ., M.Si serta Pelantikan KA Prodi Magister Manajemen Dr. Helmi Ali, MP., ME serta Sekretaris Prodi, Dona Amelia, SE., MM. Serah terima jabatan KA Prodi MM dari Dr Yulihasri, SE., MBA kepada pejabat baru, Dr. Helmi Ali, MP., ME untuk periode 2025-2029. Surat Keputusan pelantikan pejabat yang terpilih dibacakan oleh Dr. Eka Risma Putri, SE.,M.Sc Dan Dr. Sabri, SE., MM., ME., MM., CRBD., CHRM selalu panitia. 

Acara ini turut dihadiri oleh berbagai tamu undangan penting, antara lain, Perwakilan Walikota Bukittinggi dan Bupati Agam, Kepala LLDIKTI Wilayah X, Pengurus Yayasan Indonesia Raya, Ketua Senat ITB HAS, Ketua Ikatan Alumni, Para dosen dan civitas akademika, Pimpinan lembaga keuangan dan perbankan, serta tamu undangan dari berbagai instansi pemerintah dan perguruan tinggi yang ada di Sumatera Barat..

Dalam sambutan perpisahannya, Dr. Heliyani mengucapkan selamat kepada pimpinan baru dan menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan seluruh pihak selama masa kepemimpinannya.

“Semua program studi saat ini telah terakreditasi, dan ke depan akan ada program studi baru. Kita juga telah menapaki langkah menuju internasionalisasi,” ungkapnya.

Ia juga menyoroti keunikan ITB HAS yang memiliki lembaga LAZIZ dan Rumah Qur’an, yang belum dimiliki oleh perguruan tinggi lain, menutup sambutannya, Dr. Heliyani berharap ITB HAS semakin berkembang di bawah kepemimpinan baru dan menyatakan komitmennya untuk terus mendukung kampus ITB HAS ke depan.

Rektor terpilih Dr. Yulihasri, S.E., MBA., CHRM, dalam sambutannya menyampaikan harapannya akan sinergi dan kolaborasi yang kuat dengan Yayasan, pimpinan sebelumnya, alumni, dan seluruh dosen demi membawa ITB HAS menuju era baru.

“Apa yang telah dilakukan oleh Rektor sebelumnya akan kita lanjutkan dan tingkatkan. Dukungan semua pihak sangat kami butuhkan demi kemajuan ITB HAS,” tegasnya.

Sambutan Ketua Yayasan, Prof. Dr. Elfindri, S.E., M.A. akan Komitmen Pengembangan Kampus Baru, selaku Ketua Yayasan Indonesia Raya, kita menekankan pentingnya adaptasi terhadap tantangan zaman, serta mendorong munculnya program studi baru yang relevan dan inovatif.

“Tahun ini kita menargetkan penggunaan kampus baru sudah bisa di tempati. Sekarang masih ada beberapa lokal yang sedang disiapkan. Kita juga berharap ada mitra strategis yang memperkuat lembaga kita,” ungkapnya.

Ia juga menyoroti pentingnya lembaga internal seperti LAZIZ, Rumah Tahfidz, dan TK, sebagai bagian dari integrasi pendidikan karakter. Selain itu, Prof. Elfindri menekankan pentingnya pelatihan mahasiswa menjadi trainer dan peningkatan kapasitas dosen dalam hal tersebut, ucapnya.

Senada dengan itu, Kepala LLDIKTI Wilayah X, Afdalisma, S.H., M.Pd., dalam sambutannya turut memberikan apresiasi atas capaian ITB HAS dan berharap kampus ini dapat terus tumbuh sebagai perguruan tinggi unggul dan berdaya saing tinggi, baik di tingkat nasional maupun internasional.

Disisi lain, panitia yang diwakili oleh Dr. Sabri, mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh tamu dan undangan yang sudah berkenan hadir pada acara pelantikan tersebut dan mohon maaf apabila ada kekurangan pada saat kegiatan dilaksanakan dan juga terimaskasih kepada team yang sudah menyukseskan acara ini..***

Pewarta : sutan mudo 

Komentar0

Type above and press Enter to search.